Saturday, November 14, 2015

Contoh Kasus pengambilan keputusan pembelian suatu produk!

Contoh Kasus pengambilan keputusan pembelian suatu produk!


1.      Pengenalan Masalah
Setiap wanita selalu ingin terlihat menarik dan tampil fresh. Dan masalah tersebut dapat diatasi dengan salah satunya menggunakan make up seperti lipstick. Bagi saya lipstik adalah salah satu barang yang wajib selalu dibawa ketika berpergian. Lipstik dapat membuat muka kita lebih terlihat fresh dan tidak pucat.

2.      Pencarian Informasi
Di zaman yang serba modern ini pencarian informasi sangat mudah, kita dapat mencari banyak hal dalam mesin pencarian seperti Google. Selain itu, media seperti televisi dan media cetak pun dapat digunakan. Dan dalam mencari informasi untuk penyelesaian masalah saya, saya dapat bertanya kepada teman-teman saya apabila teman saya menggunakan lipstik yang menurut saya membuat mereka tampil lebih cantik. Saya akan bertanya merk lipstik apa yang mereka gunakan, berapa harganya, dimana mereka mendapatkan produk tersebut. Selain itu, saat ini juga sudah banyak iklan di televisi yang menawarkan produk lipstik.

Setelah mendapatkan banyak informasi dari teman-teman, saya mengevaluasi alternatif produk mana yang akan saya gunakan. Bahan yang saya pertimbangkan seperti kualitas, merk dan harganya.

4.      Keputusan pembelian
Dulu saya sempat menggunakan lipstik merk W*****, tapi kini saya beralih menggunakan merk R*****. Walaupun merk W***** harganya lebih murah dibanding merk R*****, saya membandingkan kenyamanannya. Entah ini dialami hanya oleh saya saja atau tidak tetapi lipstik merk W***** membuat bibir saya kering dan pecah pecah sehingga saya saat ini menggunakan merk R***** yang walaupun harganya lebih mahal.

Setelah saya mengubah produk lipstik, saya lebih merasa cocok dan puas dengan produk lipstik yang saat ini saya gunakan. Dan untuk saat ini saya tidak memiliki rencana untuk mengganti dengan produk yang lain.


No comments:

Post a Comment